Detikgames.com – Siapa yang tidak mengenal game God of War yang menjadi salah satu game terbaik di PS yang sekaligus menandai kembalinya Kratos setelah tertidur selama bertahun-tahun. Cerita, sistem combat, desain dunia dan kualitas visual jadi beberapa alasan mengapa banyak pemain kagum dengan game yang satu ini. Setelah eksklusif untuk konsol selama kurang lebih empat tahun, God of War akhirnya tiba ke platform PC dan mengalami peningkat, sebagai game yang rilis di platform yang tidak seterbatas konsol, tentunya ada peningkatan God of War versi PC yang lebih keren dan sangat diapresiasi para pemain.
Peningkatan God Of War Versi PC, Sudah Coba Main Di PC?
- Pengaturan Visual Yang Dapat Dikustomisasi
Yang pertama yaitu terletak pada pengaturan visual yang bisa dikustomisasi, saat berbicara mengenai cerita atau muatan konten, God of War versi PC ini sepenuhnya mirip dengan versi konsol. Pengalaman yang ditawarkan dari game ini secara garis besar sama, tapi ada satu peningkatan besar yang membuat God of War versi PC sangat berbeda yaitu opsi untuk mengubah beberapa pengaturan visual. God of War pada versi PC ini menawarkan segudang opsi bagi pemain untuk menyesuaikan kualitas visual yang dimiliki oleh game ini. Dengan seperti itu, pemain yang mungkin hanya memiliki PC mid-end tetap dapat menikmati God of War walaupun harus mengorbankan visualnya. - Resolusi 4K Yang Sesungguhnya Atau Native
Peningkatan God of War pada versi PC yang selanjutnya yaitu resolusi 4K, PS4 Pro hadir dengan performa yang lebih mumpuni sehingga game-game seperti God of War dapat berjalan dengan lebih mulus dan memanjakan mata. 4K jadi salah satu nilai jual utama dari konsol PS 4 Pro, namun 4K di PS4 Pro bukan 4K native melainkan 4K yang disimulasikan mengingat PS4 pro sendiri masih sangat terbatar. Untungnya hal yang sama tidak terjadi pada PC yang mana God of War versi PC dapat dimainkan di resolusi 4K native atau yang sesungguhnya. Dengan kata lain, ketajaman visual God of War versi PC ini jauh lebih baik dibandingkan versi PC walaupun sama-sama 4K, tidak hanya 4K saja, God of War versi PC ini juga dapat kamu mainkan hingga resolusi 8K. - Hadirnya Fitur DLSS (NVIDIA) DAN FSR (AMD)
Yang selanjutnya peningkatan dari game ini yaitu hadirnya fitur DLSS atau Deep Learning Super Sampling untuk GPU NVIDIA dan FSR atau FidelityFX Super Resolution untuk GPU AMD, merupakan teknologi yang memungkinkan game untuk bisa tampil di visual yang terbaik. Tapi frame-rate atau performa tidak jadi korban, God of War ini jadi salah satu game PC terbaru yang untungnya dapat dukungan kedua teknologi tersebut, yang mana dengan kabar ini membuat para gamers sangat senang tentunya. Mengingat biasanya pemain harus memilih antara visual bagus namun fps turun atau visual biasa tapi fps stabil, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui, hanya ada beberapa GPU dari NVIDIA dan AMD saja yang sudah dilengkapi dengan teknologi yang satu ini. - Dukungan Untuk Layar Ultra Wide
Peningkatan God of War pada versi PC yang selanjutnya yaitu adanya dukungan untuk layar ultra wide. Tidak hanya teknologi yang membuat peforma game tetap stabil walaupun kualitas visualnya dimaksimalkan, dukungan untuk layar ultra widenya juga menjadi salah satu fitur anyar yang dibawa oleh game ini pada versi PC, yang mana sebelumnya tidak ada untuk versi konsol. Dengan God of War yang begitu sinematik, kamu bisa menikmati perjalanan dan aksi brutal Kratos di layar yang lebar membuat setiap adegan jadi terasa hidup dan seakan sedang menonton sebuah film alih-alih bermain game. Peningkatan ini sendiri memang tidak untuk semua pemain, karena hanya dapat dinikmati di monitor dengan layar ultra wide atau lebar, beruntungnya jika kamu memiliki monitor dengan layar tersebut. Di saming itu God of War versi konsol sendiri hanya berjalan di 30fps yang mana itu mungkin dirasa kurang memuaskan dan lancar untuk beberapa pemain, sedangkan di versi PC bisa berjalan hingga 120fps tergantung spesifikasi.